Minggu, 21 Februari 2010

pengertian dan konsep BANK

PENGERTIAN DAN KONSEP BANK


PENGERTIAN BANK

Bank adalah badan usaha yang menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk simpanan dan menyalurkannya kepada masyarakat dalam bentuk kredit atau bentuk-bentuk lainnya, dalam meningkatkan taraf hidup rakyat banyak. Yang berfungsi sebagai pengambil dan pemberi kredit, baik jangka pendek maupun jangka panjang. serta menjadi perantara dalam lalu lintas pembayaran dan peredaran uang di masyarakat. Untuk meningkatkan pemerataan, pertumbuhan ekonomi dan stabilitas nasional ke arah peningkatan kesejahteraan rakyat banyak. Dengan kata lain Bank adalah suatu lembaga keuangan yang usaha pokoknya memberikan kredit serta jasa-jasa dalam lalu lintas pembayaran.



KONSEP BANK

Konsep Bank ada 3 yaitu :

1. Menghimpun Dana
2. Menyalurkan Dana
3. Memberikan Jasa Lainnya

1. Menghimpun Dana

Dalam Menghimpun Dana maka Bank memiliki 3 sumber, yaitu:

1) Dana yang bersumber dari Bank sendiri yang berupa setoran modal waktu pendirian.



2) Dana yang berasal dari masyarakat luas yang dikumpulkan melalui usaha perbankan seperti usaha deposito, simpanan giro.

3) Dana yang bersumber dari Lembaga Keuangan yang diperoleh dari pinjaman dana yang berupa Kredit Likuiditas dan Call Money.

Dalam menghimpun dana, Bank juga memberikan penarikan bagi nasabah-nasabahnya berupa balas jasa yang menarik dan menguntungkan. Balas jasa tersebut dapat berupa Bunga yang berdasar prisip Bank Syariah. Dan penarikan lainnya seperti hadiah, undian, cendra mata, atau balas jasa yang lainnya. Semakin beragam balas jasa yang diberikan oleh Bank, maka akan menambah minat nasabah untuk menyimpan uang mereka.


2. Menyalurkan dana

Penyaluran dana-dana yang terkumpul oleh Bank disalurkan kepada masyarakat dalam bentuk pemberian kredit, pembelian surat-surat berharga, penyertaan, pemilikan harta tetap.



3. Memberikan Jasa Lainnya

Pelayanan Jasa Bank dalam tugasnya sebagai Pelayan Lalu Lintas Pembayaran Uang melakukan berbagai aktivitas kegiatan antara lain kartu kredit, pengiriman uang, dan pelayanan lainnya.


Dari penguraian di atas, saya dapat menyimpulkan bahwa Bank mempunyai bagian penting bagi masyarakat banyak, selain dapat menyimpan uang, Bank juga dapat memberi keuntungan bagi nasabah yang menabung di Bank tersebut.


Referensi : Hadi Muttaqin Hasyim/google

1 komentar: